Kelulusan Peserta Database Berdasarkan Pasing Grade

KABARKITO, Pada Juli 2013 mendatang rencananya BKN pusat
, segera melaksanakan tes seleksi, sebagai satu persyaratan untuk diangkat menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS).
Kepala BKD Kerinci, Evron Edison, mengiyakan hal tersebut. Katanya, berdasarkan informasi yang didapatnya dari BKN, tes khusus untuk tenaga honorer kategori II dilaksanakan paling lambat Juli mendatang.
"Untuk tes tenaga honorer kategori II paling lambat dilaksanakan Juli. Ini berdasarkan hasil pertemuan kami dengan BKN beberapa waktu lalu," katanya, Selasa (26/3).
Sebagai penyelenggara, katanya, akan dilaksanakan langsung oleh pusat. Daerah hanya menyiapkan tempat dan pengawasnya saja. "Soal dan LJK juga akan ditangani pusat," ujar Evron.
Untuk tes, kata Evron, juga dilaksanakan dalam beberapa tahap. Mulai dari tes TKD dan TKB, serta tahapan lainnya. "Penilaiannya akan menggunakan sistim pasing grade. Yang lulus nanti akan ditentukan pusat, bukan daerah," ia menjelaskan.
Selain itu, tes memang diawasi pengawas lokal. Tetapi, saat tes nanti juga akan diawasi pengawas pusat. Yang terdiri dari KPK, BIN, LSM, serta Polri.
"MenPAN juga bekerjasama dengan 10 perguruan tinggi untuk menyeleksi siapa yang mendapatkan nilai tertinggi," ujarnya.
Ditanya berapa jumlah tenaga honorer yang akan diluluskan, Evron mengaku tidak mendapatkan informasi tersebut. "Kalau berapa jumlah yang lulus, sampai saat ini belum ada petunjuk dari pusat," katanya.
Hal senada disampaikan Kabid Pengangkatan Kepangkatan Mutasi dan Pensiun BKD Sungaipenuh, Sutrisno. Menurutnya, pelaksanaan tes khusus tenaga honorer K2, dilaksanakan Juli 2013.
"Kita akan segera menyiapkan tempat. Sedangkan pelaksanaannya nanti dilakukan pusat. Termasuk penentuan siapa saja tenaga honorer yang dinyatakan lulus sebagai PNS," katanya.
Sutrisno mengimbau, tenaga honorer K2 untuk rajin belajar. Soalnya, kelulusan nanti akan disesuaikan dengan standar nilai yang sudah ditetapkan. "Kelulusan berdasarkan pasing grade, dan LJK nya akan dikoreksi langsung pusat," pungkasnya.

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama